Skip to main content

Cyber Ethic

Assalamualaikum wr.wb sebelumnya marilah kita panjatkan puji syukur atas kehadirat Allah SWT karena telah diberikan kesehatan yang berkah. Pada kali ini saya akan meresume materi yang telah saya dapatkan secara online atau mandiri. Kalian tahu apa materi yang saya dapatkan di kampus yukk mari kita bahas.

Perkembangan Teknologi

Zaman sekarang teknologi sudah mulai berkembang begitu pesat, pada zaman dahulu yang bermula berbentuk konvensional sekarang sudah mulai berbentuk lebih modern dan lebih praktis. Perkembangan teknologi sendiri memiliki 3 tahapan yaitu awal peradaban; evolusi dan inovasi; dan internet.


                                                                                    
Dunia Maya 

Seperti yang kita tahu internet sudah identik dengan cyberscape atau dunia maya. Dysson (1994) mengemukakan bahwa cyberscape merupakan suatu ekosistem bioelektronik di semua tempat yang memiliki telepon, kabel, coaxial, fiber optik atau elektromagnetik waves. Karakteristik dunia maya (Dysson : 1994) sebagai berikut: 
  • Beroperasi secara virtual/maya
  • Dunia cyber selalu berubah dengan cepat
  • Dunia maya tidak mengenal batas-batas territorial
  • Informasi di dalamnya bersifat public
NETIQUETTE/NETIKET 

RUN (Responsible Use Of the Network) working grup menyusun sebuah dokumen yang berisikan tentang etika dalam dunia maya/internet RFC (Request for Comments) no. 1855. Petunjuk itu dikenal dengan nama Netiquette atau yang diterjemahkan dalam bahasa Indonesia menjadi netiket. Sebenarnya terdapat dua kata yang dijadikan satu, yakni networks dan etiquette. Netiket sendiri memiliki beberapa definisi yaitu:
  • Etika dalam menggunakan internet
  • Aturan/kebiasaan/etika/etiket umum yang berlaku di seluruh dunia, sehingga para pelaku internet dapat dengan nyaman dalam berinteraksi di dunia maya ini.
Secara umum siapapun yang merasa menjadi bagian dari suatu komunitas di internet wajib untuk memenuhi kode etik yang berlaku di lingkungan tersebut. Pada dasarnya netiquette merupakan panduan untuk bersikap dan berperilaku sesuai dengan kaidah normatif di lingkungan internet. Netiket sendiri memiliki beberapa aturan yaitu: 
  • Diharapkan untuk tidak mengirimkan komentar yang bernada menyerang tapi bersikap saling membangun 
  • Mengikuti aturan seperti di kehidupan dunia nyata.
  • Bertindak dan bersikap selalu memperhatikan etika
  • Tidak terburu-buru menyimpulkan sesuatu
  • Bersikap terbuka dan bersikap kritis tapi tetap konstruktif (membangun)
  • Saling menghormati orang lain ketika anda sedang online
Pentingnya Etika dalam Dunia Maya 

Betapa pentingnya etika dalam dunia maya dikarenakan pengguna internet tidak hanya dari satu negara tetapi berasal dari berbagai negara yang mungkin memiliki budaya, bahasa, dan adat istiadat yang berbeda-beda. Dalam berinteraksi secara online tidak diharuskan untuk pernyataan identitas asli. Berbagai macam fasilitas yang diberikan oleh internet terkadang ada pengguna yang iseng melakukan hal hal yang seharusnya tidak dilakukan.

Freedom Of Expression 

Kita memiliki hak atas kebebasan berekspresi, kebebasan berekspresi di definisikan sebagai salah satu hak yang paling penting bagi setiap orang. Hak atas kebebasan berekspresi juga dibatasi bila ungkapan, baik lisan atau tulisan serta tidak benar dan membahayakan orang lain. Membuat pernyataan lisan atau dugaan fakta yang salah dapat merugikan orang lain. 

Kontrol Akses Informasi di Internet
 Beberapa kontrol yang perlu dilakukan:
  • UU telekomunikasi disahkan menjadi hukum pada tahun 1996 di US. Terbagi menjadi 7 bagian besar. Bagian ke 5 adalah "Communication Decency Act" ditujukan untuk melindungi anak-anak dari pornografi.
  • Internet Censorship yang berhubungan dengan teori "The theory of the uploader and the downloader", yaitu suatu negara dapat melarang dalam wilayahnya untuk untuk kegiatan uploading dan downloading yang diperkirakan dapat bertentangan.
Gimana gimana seru engga materi pada kali ini? Jelas seru dong tentunya apalagi membahas tentang cyber ethic, apakah kalian sudah mulai capek dan bosen teman teman? Semoga tidak dan tetap semangat yaa, see you.

 

Comments